JURNALIS NUSANTARA-1.COM|BALI-
Polres Karangasem, Kasubag Kerma Bag Ops Polres Karangasem AKP I Wayan Sutawijaya Kasi Hukum Polres Karangasem Iptu I Nyoman Surantika, S.H., PS. Paur Subagkerma Aiptu I Wayan Darma D, S.H. melakukan koordinasi dengan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Karangasem Putu Eka Putra Tirtana, SSTP, MA. bertempat di ruang BPBD Kabupaten Karangasem, Senin 30/05/22.
Koordinasi Polresta yang dilakukan Polres Karangasem Karangasem dengan BPBD Karangasem dalam rangka menindak lanjuti Nota Kesepahaman antara Badan Nasional Penanggulangan Bencana dengan Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor: 188/BNPB/10/2019 dan Nomor: B/138/X/2019 tentang Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana.
Dalam koordinasi tersebut Polres Karangasem akan membahas tentang hal - hal yang tercantum pada Nota Kesepahaman antara Badan Nasional Penanggulangan Bencana dengan Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor: 188/BNPB/10/2019 dan Nomor: B/138/X/2019 tentang Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana antara lain pertukaran data dan/atau informasi, peningkatan dan pemanfaatan sumber daya manusia, pemanfaatan logistik dan peralatan, bantuan pengamanan, penanganan korban bencana; dan penegakan hukum.
Kasubbag Kerma AKP I Wayan Sutawijaya mengatakan, "koordinasi antara Polres Karangasem dengan BPBD Kabupaten Karangasem sebagai langkah cepat bersama dalam penanganan bencana yang mungkin terjadi dikemudian hari," ucap AKP I Wayan Sutawijaya.
PENULIS:ISKANDAR
EDITOR:AFDIKA PERMATA LASE